Donor Darah Itu Menyehatkan

Umur sudah banyak tapi kurang peduli dengan sesama. Itulah yang diungkapkan nyonya , ketika merayu Wakjoo untuk berani donor darah πŸ™‚ . Dia yang sampai 4x harus kembali tanpa hasil karena BB minimal untuk bisa donor darah adalah 45kg dan dia waktu itu masih memiliki BB dibawahnya. Lantas kejadian itu pula yang menjadi motivasi tersendiri Wakjoo untuk berani donor darah. πŸ™‚ karena untuk urusan BB Wakjoo pun berlebih πŸ˜€ .

Awalnya datang ke Surabaya buat apel terus ngajak jalan-jalan kaya biasa. Tapi malah diajak ke PMI πŸ™‚ tapi tak apalah , karena jalan-jalan dan makan bersama sudah terlalu mainstream untuk pasangan muda – mudi πŸ˜€ 

Masuk kantor PMI suasana pikiran seolah berubah , membuat semangat Wakjoo bertambah. Karena didalam kantor terlihat banyak orang yang antusias mendonor darah. Langsung aja ketika masuk langsung mengambil formulir disebelah pintu masuk.

image

Setelah mengisi formulir langsung menuju pemeriksaan HB. Disini dulur akan dicek golongan darahnya serta dilihat HB nya. Setelah cek golongan darah. Kita dilanjut untuk tensi untuk mengetahui tekanan darah. Lantas kita mengembalikan formulir pendaftaran dan mendapatkan kartu PMI πŸ™‚

image

image

Lanjut setelah mendapat kartu dan membawa formulir yang telah diisi, Wakjoo menuju ruang donor. Dengan suasana yang tenang serta suhu yang relatif dingin karena AC, wakjoo duduk di kursi yang terlihat seperti kasur πŸ˜€

Rasanya ditusuk jarum donor itu ternyata tak semenakutkan apa yang ada dipikiran Wakjoo selama ini πŸ˜€ donor darah tidak sakit, dan tidak bikin sakit itu yang Wakjoo rasakan. Terbukti karena Wakjoo masih bisa main HaPe πŸ˜€

image

image

image

Sedikit tips dari Wakjoo ketika akan donor darah :
1. Perbanyak konsumsi air putih.
2. Tidur / istirahat malam minimal 5jam

Semoga cerita ini memotivasi yang telah membaca untuk berani dan mau berbagi apa yang kita punya untuk orang yang membutuhkan. Wakjoo yakin orang yang membutuhkan asupan darah adalah orang yang sedang sakit parah. Apalah arti berliter-liter darah yang kita punya tanpa berarti untuk mereka yang membutuhkan. πŸ™‚

11 responses to “Donor Darah Itu Menyehatkan

  1. aku mau donor slalu ditolak, tekanan darah rendah, hehehe…

    Tagline YZF-R15 Keep Cool & Riding, Kayaknya Sesuai dengan Penampakan & Performanya – http://wp.me/p1nATW-SS

  2. Aq takut jarum #alay wekekekw

    Para Korban YamahaΒ R15! http://t.co/2ZlzULQEge

  3. Tiap malem donor saya

Tinggalkan Balasan ke djoshe Batalkan balasan